Sukoharjo, 7 Oktober 2020

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 7 Oktober 2020 ini, pukul 09.00 WIB s/d 12.00 WIB. Virtual zoom dihadiri sebanyak kurang lebih 290 peserta yang terdiri dari dosen dan mahasiswa baru. Acara yang dibuka oleh Dekan FKIP, Bapak Drs. Toni Harsan, M.H. ini digelar semata-mata bertujuan untuk menyambut mahasiswa baru dalam memasuki program studinya masing-masing.

Drs. Toni Harsan, M.H.
Dekan FKIP Univet Bantara Sukoharjo

Dalam sambutannya, Dekan FKIP,  menyampaikan bahwa “Pilihan Anda di FKIP ini adalah pilihan yang tepat, karena kami semua akan berusaha keras untuk mengantarkan anda agar bisa belajar mengarungi pembelajaran sampai selesai sehingga nantinya bisa lulus dalam waktu kurang lebih 4 tahun.”

Bapak Toni Harsan juga menyampaikan beberapa hal, yaitu lulusan FKIP diharapkan mempunyai kemampuan kepribadian/karakter yang sangat religius. Tutur kata, sikap, perilaku, dapat ditunjukkan sebagai orang Indonesia yang religius. Lulusan FKIP ke depan diharapkan memiliki kemampuan akademik, profesional dan kepribadian. Dan tidak kalah pentinnya yaitu lulusan mahasiswa mampu bersaing di dunia kerja. Adanya Mata Kuliah Pendidikan Kewarganegaraan dan Nilai-Nilai Kejuangan merupakan salah satu tujuan untuk mengantarkan Anda memiliki kepribadian yang baik.

Dekan FKIP memberikan kesempatan kepada kesebelas kepala program studi yang terdapat di FKIP untuk memperkenalkan diri kepada para mahasiswanya. Kepala Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah (PBSD), FKIP, Univet Bantara Sukoharjo, Dr. Agus Efendi, M.Sn. mendapatkan kesempatan untuk memperkenalkan diri kepada mahasiswa baru PBSD maupun semua mahasiswa baru FKIP. Bapak Dr. Agus Efendi, M.Hum., menyampaikan beberapa hal bahwa di Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah, mahasiswa Baru akan diajarkan beberapa mata kuliah terkait bahasa, sastra dan budaya Jawa. Unggah-Ungguh Bahasa Jawa, Tembang Macapat, Karawitan, Panatacara, Aksara Jawa, dan sebagainya merupakan beberapa contoh mata kuliah yang akan diajarkan di Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah (PBSD). Mahasiswa baru PBSD diharapkan dapat berpartisipasi dalam Himpunan Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Daerah Mudha Wira Batana, selain itu dapat saling mengenal dengan kakak-kakak tingkatnya. Kaprodi PBSD berpesan Sing sapa gelem teteken kanthi tekun bakal katekan.

Dr. Agus Efendi, M.Sn.
Kaprodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah (PBSD), FKIP, Univet Bantara Sukoharjo

Acara inagurasi ini diisi beberapa materi oleh dekanat, yaitu Wakil Dekan 1 Drs. Sri Wahono Saptomo, M.Hum. (Bidang Pendidikan), Wakil Dekan 2 Paramitta Purbosari, M.Pd. (Bidang Keuangan dan Fasilitas); dan Wakil Dekan 3 Drs. Agus Sudargono, M.Si. (Bidang Kemahasiswaan, yaitu terkait Ilmiah, Minat dan Bakat).

(@adides)

Mahasiswa Baru Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah (PBSD), FKIP, Univet Bantara Sukoharjo Mengikuti Orientasi Akademik Mahasiswa Baru FKIP Tahun Akademik 2020/2021 Melalui Virtual Zoom

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *